Adalah keinginan standar setiap pengguna, secara otomatis, begitu di-boot atau start-up, linux akan melakukan mounting partisi Windows ber-sistem file VFAT atau FAT32, sehingga bisa diakses. Jika menggunakan Mandriva Free Edition 2008, biasanya urusan mounting otomatis ini sudah dilakukan oleh Mandriva. Namun, jika partisi tersebut bisa dibaca, ternyata belum tentu bisa ditulis. Hal ini karena setting dari umask hanya memperbolehkan seorang dengan hak akses root yang bisa menulis/mengedit data pada partisi tersebut.
Untuk itu kita harus mengedit baris di dalam /etc/fstab
/dev/sda5 /mnt/win_d vfat umask=0022,iocharset=utf8 0 0
Catatan: Akan terdapat perbedaan nomor sda (di sini sda5) dan abjad mounting (di sini win_d) karena perbedaan setting masing-masing komputer, namun yang perlu diperhatikan hanyalah nilai dari umask)
Ubah baris tersebut pada nilai umasknya sehingga menjadi
/dev/sda5 /mnt/win_d vfat umask=0000,iocharset=utf8 0 0
Simpan, dan restart ulang komputer
Tidak ada komentar:
Posting Komentar